VIVAbola - Manajemen Persela Lamongan ternyata geram dengan tidak tegasnya panitia pelaksana (Panpel) di Stadion Teladan, Medan, hingga terjadi kericuhan saat Persela Lamongan melawan PSMS Medan, Minggu 20 Mei 2012. Laskar Joko Tingkir kini berniat melaporkan hal tersebut ke PT. Liga Indonesia.
Seperti diketahui, dalam laga itu Persela berhasil dicukur tuan rumah PSMS 3-4 dalam laga lanjutan Liga Super Indonesia (ISL) 2011-2012. Akan ditetapi, pada pertandingan tersebut kericuhan terjadi saat gelandang Persela, Gustavo Lopez, yang terbaring di lapangan diangkat keluar oleh pemain PSMS, Osas Saha, dan rekannya.
Pemain Persela lainnya, Park Chul Yung, kemudian melakukan protes kepada wasit. Adu mulut antar kedua tim pun terjadi dan hampir ada adu jotos di lapangan. Tidak hanya itu, manajemen Persela juga beranggapan wasit tidak netral di laga tersebut.
“Kami menyayangkan kejadian ini. Sehingga, kami akan melaporkan ke PT. Liga,” ucap Asisten Manejer Persela, Abriadi, kepada VIVAbola.
”Dan kami meminta menindak tegas kejadian ini, “ ucapnya.
Home » Sepak bola » Persela Laporkan Panpel PSMS ke PT. Liga
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar