Ketua DPW PAN DKI Jakarta Bidang Pemangangan Pemilu, Andi Azhar Cakra Wijaya mengatakan sejak awal PAN DKI Jakarta mendukung pasangan Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli. Jika ada pandangan yang mendukung calon pasangan lain, hal itu merupakan kesalahan.
"Kami tidak berkoalisi dengan PKS. Jakarta yang majemuk harus dipimpin yang berpengalaman, yang cerdas dan berkomitmen, maka itu kita harus mendukung Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli," ujar Andi dalam sambutannya di acara Rapat Koordinasi Pilkada DKI 2012, PAN Merakyat, di Hotel Maharaja, Jakarta, Jumat, 27 April 2012.
Andi mengatakan, dirinya siap memberikan dukungan agar kedua pasangan tersebut bisa lolos dalam satu putaran.
Dukungan serupa disampaikan Sekretaris Pemenangan Pemilu, Iqbal Rais. Dia menegaskan, kader PAN DKI Jakarta sudah berkomitmen dalam memenangkan Pemilukada 2012 dengan mendukung pasangan Fauzi Bowo dan Nachrowi Ramli.
Sementara itu, Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Nachrowi Ramli mengaku bangga dengan dukungan penuh dari PAN DKI Jakarta. Dirinya mengharapkan bisa diterima oleh warga PAN.
"Saya yakin PAN tidak pecah. Saya tidak tahu PAN yang di sana (DPP). Saya ingin mengabdi kepada masyarakat Jakarta dan saya ingin membantu Pak Fauzi. Mudah-mudahanan bisa membantu sepenuhnya, dan mudah-mudahan Jakarta lebih maju, lebih aman dan sejahtera," kata Nachrowi.
Seperti diketahui, Calon Wakil Gubernur yang diusung oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Didik J Rachbini, yang dipasangkan dengan Calon Gubernur Hidayat Nurwahid, mengklaim didukung oleh Partai Amanat Nasional (PAN).
Didik menegaskan, meskipun pada saat pendaftaran Cagub-Cawagub DKI Jakarta ke Komisi Pemilihan Umum Daerah Provinsi DKI Jakarta PAN mendukung cagub incumbent, Fauzi Bowo dan Nachrowi Ramli, tetapi Didik memastikan dukungan PAN itu hanyalah gerbong kosong.
Untuk memperkuat dukungannya, Didik bahkan mengklaim telah mendapat dukungan dari Ketua Umum PAN Hatta Rajasa. Tak hanya Hatta, sejumlah petinggi PAN juga diklainya telah merapat dan mendukungnya antara lain AM Fatwa, Bima Arya, Primus Yustisio, Farhan Hamid, dan Teguh Juwarno. (umi)
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar