Messi Bawa Barcelona Memimpin 3-0

Bookmark and Share
http://data.tribunnews.com/foto/bank/images/Barcelona-Bate.jpg

TRIBUNNEWS.COM, BORISOV – Pemain terbaik dunia Lionel Messi, akhirnya ikut menyumbang satu gol dalam laga antara Barcelona melawan Bate Borisov di matchday kedua Liga Champions Eropa, Kamis dinihari Wib (29/9/2011).

Gol Messi di menit ke-38 itu sekaligus membawa timnya memimpin 0-3 di babak pertama. Gol tersebut lahir tidak lepas dari kesalahan penjaga gawang Bate, Aleksandr Gutor, dalam mengantisipasi umpan silang Xavi Hernandez dari sisi kiri pertahanan Bate.

Gutor sebenarnya sudah mampu mengantisipasi bola umpan dari Xavi tersebut. Namun tangkapannya yang kurang sempurna, membuat Messi bisa langsung menyambar bola muntah dari tangan Gutor.

Sementara itu dua gol awal Barcelona lahir dari gol bunuh diri pemain Bate Borisov, Aliaksandr Volodko, dan satu gol sudulan dari Pedro.

Gol pertama Barcelona yang merupakan gol bunuh diri dari pemain Bate, lahir di menit 19. Volodko yang saat itu dibayang-bayangi Messi, tidak mampu menghalau bola di kotak penaltinya sendiri dengan sempurna. Akibatnya bola justru masuk ke gawangnya sendiri.

Tiga menit kemudian, giliran Pedro yang membobol gawang Bate. Menerima umpan David Villa dari sisi kanan pertahanan Bate, Pedro yang datang menusuk dari belakang, berhasil menyundul bola dan merobek gawang Bate.

Gol tersebut merupakan gol kedua Pedro di Liga Champions musim ini.

Susunan pemain

Bate Borisov:

Aleksandr Gutor; Maksim Bordachev, Yegor Filipenko, Marko Simic; Aliaksandr Volodko, Renan Bressan, Edgar Olekhnovich, Dmitry Baga, Filipp Rudik; Artem Kontsevoy, Mateja Kezman

Cadangan: Dzmitry Likhtarovich, Mikhail Gordejchuk, Artyom Radkov, Maksim Skavysh, Kiryl Aleksiyan, Vadim Kurlovich, Pavel Chasnowski

Barcelona:

Víctor Valdés; Daniel Alves, Carles Puyol, Eric Abidal; Xavi Hernández, Thiago Alcántara, Javier Mascherano, Seydou Keita; David Villa, Lionel Messi, Pedro

Cadangan: Gerard Piqué, Francesc Fábregas, Pinto, Sergio Busquets, Maxwell, Adriano, Andreu Fontás

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar