TRIBUNNEWS.COM - Gol bunuh diri pemain belakang Laos membawa Timnas U-21 Indonesia unggul dua gol tanpa balas. Gol kedua Timnas U-21 Indonesia tercipta pada menit ke-90.
Gol tercipta setelah Indonesia melakukan serangan balik melalui sang Kapten Andik Vermansyah. Semula Andik hendak mengumpan silang ke arah rekannya yang berada di sayap kanan.
Bola umpan Andik ini justru dipotong pemain bertahan Laos. Dengan sundulan, bola diarahkan ke kiper Laos. Namun sayang, kiper sudah salah langkah. Walhasil, bola justru meluncur ke gawang Laos.
Sebelumnya, Timnas U-21 tampil gemilang di babak pertama turnamen Piala Hassanal Bolkiah di Brunei Darussalam. Meladeni Laos, Andik Vermansyah Cs mampu mengimbangi permainan Laos yang diisi jebolan pemain SEA Games.
Bermain di Track dan Field Complex Stadium, Timnas U-21 bisa mencetak gol cepat di babak pertama. Gol cepat ini dicetak Andik Vermansyah pada menit ke-3.
Andik mampu menceploskan bola setelah memanfaatkan umpan dari rekannya di sisi kanan. Umpan yang dilesakkan sebenarnya tidak terlalu berbahaya. Akan tetapi, bola justru mengarah ke lokasi yang tidak diisi pemain Laos. Andik yang berdiri bebas langsung menyambar si kulit bundar. Bola pun meluncur deras ke gawang Laos.
Unggul satu gol, Indonesia tak mengendurkan serangan. Melalui Andik dan Yoshua Pahabol, gawang Laos sempat mendapat ancaman serius.
Pemain Laos pun bukan tanpa perlawanan. Mengandalkan Lamnao Singto, gawang Indonesia yang dikawal Muhamad Ridwan sempat terancam beberapa kali. Beruntung, Muhamad Ridwan tampil ciamik, dan mampu menghadang serangan Laos hingga babak pertama berakhir.
Susunan Pemain
Indonesia: Muhamad Ridwan; Samsul Arifin, Syaiful Indra Cahya, Achmad Faris Ardiansyah, Nurmufid Fastabiqul Khoirot; Kurniawan, Fadly Manna, Ridwan Awaludin; Miko Ardiyanto, Yoshua Pahabol, Andik Vermansyah.
Cadangan: Anugrah Agung Rosyam, Achmad Hisyam, Agus Nova Wiantara, Ryan Putra Maylandu, Abdul Kamil, Husin Jailani Rahaningmas.
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar