31 Narapidana Tewas Berkelahi di Penjara Meksiko

Bookmark and Share
http://data.tribunnews.com/foto/bank/images/Ilustrasi-Penjara1.jpg

TRIBUNNEWS.COM - 31 Orang narapidana yang mendekam di dalam penjara Kota Altamira Meksiko, meregang nyawa dalam insiden perkelahian di dalam penjara, Kamis (5/1/2012).

Menurut pemberitaan BBC, Kamis, perang diantara dua geng yang saling bermusuhan pecah di dalam penjara Kota Altamira. Menggunakan pisau, dan senjata api rakitan, para anggota dua geng tersebut saling menyerang satu sama lain.

Sedikitnya 13 orang narapidana lainnya, terluka dalam insiden tersebut.

Wilayah Altamira yang terletak di negara bagian Tamaulipas, sudah lama diperebutkan oleh kartel narkotika Zeta dan Gulf untuk dijadikan rute penyelundupan obat terlarang ke Amerika Serikat.

Perang antar kartel tersebut kerap berlanjut hingga ke penjara-penjara di negara itu.

Sebagian besar penjara di Meksiko kelebihan kapasitas dan sering terjadi kekerasan yang terkait dengan kartel-kartel narkotika.

Lebih dari 40.000 orang Meksiko meninggal dunia dalam berbagai tindak kejahatan yang berhubungan dengan obat terlarang sejak Desember 2006, ketika Presiden Felipe Calderon mulai mengerahkan pasukan untuk menumpas kartel-kartel tersebut. (BBC)


{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar