Saan: Tak Ada Pihak Lain Yang Pengaruhi Presiden

Bookmark and Share
http://data.tribunnews.com/foto/bank/images/saan_mustopa.jpg

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Demokrat menepis isu adanya intervensi dari orang dekat Presiden, Hatta Rajasa, terhadap Presiden SBY dalam reshuffle Kabinet Indonesia Bersatu Jilid 2.

Hatta, Menteri Kordinator Perekonomian Kabinet Indonesia Bersatu Jilid 2 juga diketahui sebagai calon besan dari SBY. "Nggak. Semua sepenuhnya keputusan Presiden. Tidak ada pihak lain yang pengaruhi Presiden," ujar Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Saan Mustopa kepada wartawan, selepas diskusi Rancangan Undang-undang Pemilu, yang digelar di kantor DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Jakarta, Minggu (9/10/2011).

Menurutnya, SBY akan objektif melihat mana menteri-menteri yang layak diganti, ataupun dipertahankan. Parameter yang digunakan lanjut Saan di antaranya berupa penilaian kinerja para menteri yang dilakukan oleh Unit Kerja Presiden bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan (UKP4).

"Yah kan gini Presiden punya pertimbangan dan ukuran. Punya parameter dalam melakukan resuffle. ukuran-ukurannya tentu objektif. Ukuran-ukuran berdasarkan record selama koalisi berjalan, di samping yang utama dari UKP4," ucapnya.

Menurutnya tujuan presiden melakukan reshuffle jelang dua tahun masa pemerintahannya yang jatuh pada 21 Oktober 2011, untuk mengakselerasi program pemerintah. "Supaya berjalan baik, begitu juga dengan kebijakan," ujarnya.


{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar